Wujudkan Santri Sehat, Bagian Olaharaga OSPC Putri Gelar Condong Sport Championship

Foto bersama para jawara Condong Sport Championship (Foto:Multimedia)

CONDONG-ONLINE.COM, Tasikmalaya – Condong Sport Championship adalah salah satu gebrakan baru OSPC bagian olahraga masa bakti 2021/2022. Sebelumnya kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahun sekali dengan nama PORAK (Pekan Olahraga) antar kelas. Untuk lebih membangun suasana pekan olahraga ini lebih meriah, bagian olahraga berinisiatif mengganti nama event tersebut menjadi Condong Sport Championship dengan hadiah yang cukup bergengsi.

Pengumuman kejuaran Condong Sport Championship oleh bagian olahraga (Foto:Multimedia)

Acara ini digelar selama dua hari berturut-turut, mulai hari Kamis sampai Jumat (25-26/3) di beberapa tempat di Pondok Pesantren Riyadlul ‘Ulum Wadda’wah. Adapun beberapa jenis olahraga yang dilombakan adalah bulu tangkis, senam, bola voli, memanah, tarik tambang, futsal dan lari marathon. Kegiatan ini diikuti oleh santriwati kelas VII SMP sampai kelas X SMA yang dilaksanakan antar angkatan.

Kegiatan ini dilaksanakan tak lain untuk membangun semangat dan kecintaan santri untuk berolahraga agar tubuh sehat dan meningkatkan imun tubuh para santri di masa pandemi.

Berikut kejuaraan Condong Sport Championship 2021:

Juara 1 Maraton : Gisela (Angkatan 18)

Juara 2 Maraton : Azzahro Syifa (Angkatan 19)

Juara 1 Memanah : Salma Desi (Angkatam 19)

Juara 2 Memanah : (Angkatan 17)

Juara 1 Badminton : Keysa (Angkatan 20)

Juara 2 Badminton : (Angkatan 19)

Juara 1 Senam : Angkatan 18

Juara 2 Senam : Angkatan 20

Juara 1 Tarik Tambang : Angkatan 17

Juara 2 Tarik Tambang : Angkatan 18

Juara 1 Futsal : Angkatan 18

Juara 2 Futsal : Angkatan 20

Juara 1 Bola Voli : Angkatan 18

Juara 2 Bola Voli : Angkatan 20

“kami harap dengan adanya acara ini para santri bisa lebih antusias dalam berolahraga untuk menjaga kesehatan dan imunitas tubuh di masa pandemi COVID-19 ini.” Tutur Sarah Arini dan Ainun (Kelas XI IPS A) sebagai ketua pelaksana Condong Sport Championship. [Rachel Fauziyah Taupiq]

News and Event / News    Dibaca 859x


Artikel Lainnya


Beri Komentar

  • TENTANG KAMI

    Majalah condong online seputar berita dan artikel tentang kajian/dunia islam, tips & inspiration, family, event, radio online, dll.

  • CONDONG-ONLINE.COM

  • Pengunjung Website