Ikhtiar Santri Condong Menghadapi Penyakit Kulit, Kalpanax dan Kemenag RI Adakan Edukasi di Pesantren Condong

Santri Pesantren Condong mendapatkan bingkisan dari Kalpanax (dok.condong media)

CONDONG-ONLINE.COM, Tasikmalaya – Pada siang hari (22/08) Pesantren Condong kedatangan tamu dari Kemenag yang berkolaborasi bersama Kalpanax Salep yang merupakan salah satu produk salep kulit dengan kandungan Salicylic Acid, Benzoic Acid, Sulfur Presipitatum, Menthol dan Champor. Salep ini digunakan untuk mengatasi infeksi jamur kulit seperti kutu air, panu, kadas, kudis, kurap, dan meringankan gatal perih karena eksim (eczema).

Kemenag bersama Kalpanax menggelar kegiatan “Grebek Pesantren” yang bertujuan untuk mengatasi permasalahan yang ada pada pesantren yaitu tentang penyakit, terkhusus penyakit kulit yang sering di alami oleh para santri. Menurut Head of Digestive and Skin Category Kalbe Consumer Health, Revi Octaria, kegiatan ini bertujuan untuk mendorong santri dan santriwati agar selalu menjaga kebersihan diri dan lingkungannya. Upaya dari Kalpanax agar santri bisa hidup sehat yaitu dengan memberikan edukasi tentang penyakit kulit, gejalanya, penyebabnya, dan juga cara mengatasinya bersama dr. Silviana yang merupakan dokter spesialis kulit. Acara ini diikuti oleh santri dari kelas 4 dan 5 putra dan putri.

dr. Silviana sedang memaparkan materinya di Pesantren Condong (dok.condong media)

“Mukmin yang kuat lebih baik dan lebih dicintai Allah daripada Mukmin yang lemah dan pada keduanya ada kebaikan”, Ucap KH. Drs. Endang Rahmat mengutip dari sebuah hadis.

Kalpanax juga mendatangkan seorang MC kondang sekaligus comedian sebagai guest star yaitu Zamzam Al-Ghifari. Pada acara ini juga terdapat sebuah Door Prize berupa ponsel yang dimenangkan oleh Muhammad Rifa (XK).

Bapak Sekretaris Pimpinan, Asep Munawar, S.Pd.I, M.Pd., menerima bingkisan dari Kalpanax. (dok.condong media)

“Acara ini seru, karena acara ini memberikan saya wawasan keilmuwan dan juga tahu agar saya harus menjaga barang-barang agar tidak di pinjamkan kepada orang lain.” Kata Rifa pemenang Door Prize dari Kalpanax.

Harapannya dengan adanya acara ini santri akan senantiasa menjaga diri dan lingkungannya terutama dalam masalah kebersihan, karena Islam mengajarkan bahwasanya kebersihan merupakan sebagian dari iman, jika seseorang tidak mampu hidup bersih maka letak dan kualitas keimanannya dipertanyakan. []

Pewarta: M. Rafqi Firdaus


Editor: Naufal Hibban Firdaus

News and Event / News    Dibaca 65x


Artikel Lainnya


Beri Komentar

  • TENTANG KAMI

    Majalah condong online seputar berita dan artikel tentang kajian/dunia islam, tips & inspiration, family, event, radio online, dll.

  • CONDONG-ONLINE.COM

  • Pengunjung Website