PSSC 7.0: Dynamizing Generation to Create The Miracle Human Civilazation

Setelah serangkaian kegiatan Khutbatul Arsy, termasuk apel tahunan dan kuliah umum, akhirnya acara puncak tiba yaitu Pagelaran Seni Santri Condong (PSSC) yang berlangsung pada Jumat,( 30-31/08), di lapangan Pangadegan Pesantren Condong.

 

CONDONG-ONLINE.COM, Tasikmalaya -Acara dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an oleh Nbil Sya'bani (XII MIPA G) dan Hasbi Mansuri (XI I). Setelah itu, sambutan disampaikan oleh tiga ketua acara yaitu Kafka Sulthan (XII MIPA E), M. Mufti Sidiq (XII IPS C), dan M. Haikal Alfarisi (XII IPS D). Bapak Wakil Pimpinan Pesantren Condong, Drs. H. Mahmud Farid, M.Pd., memberikan sambutan sekaligus membuka acara secara simbolis dengan membaca basmalah dan surat al-Fatihah. Selanjutnya, panitia melaksanakan prosesi penerbangan lampion.

"Ini adalah ikhtiar kita untuk menjadi pribadi yang kreatif dan inovatif. Selain itu, acara ini juga menjadi wadah untuk mengukur seberapa kompak kita bekerja bersama," ujar bapak wakil pimpinan pesantren dalam sambutannya.

Penonton kemudian disuguhi penampilan grand opening, yang meliputi rampak beduk dan tari budaya Indonesia. Setelah grand opening, acara dilanjutkan dengan berbagai penampilan seni yang dibawakan langsung oleh santri Condong. Total ada 14 penampilan pada PSSC tahun ini, yaitu Gema Selawat, Masquerade, Light Stick Dance, Fantastic Nadhoman, Joking Reading, Mumaration Poetry, Shadow Show, Hadroh, Tari Saman, Wayang Golek, Urban Echo Dance, Class Six Choir, dan Extreme Martial Art.

Di sela-sela pergantian penampilan, juga diputar video iklan produk-produk lokal Pesantren Condong, seperti Songkok Condong, Latunsa Bakery, Latunsa Baso dan Cuanki, Barber Shop Condong, Pertashop Condong, Sekolah Tinggi STIABI, dan ITB-RU. Tujuan dari video ini adalah mengisi waktu kosong panggung serta mendukung promosi produk lokal pesantren.

Acara ini dipanitiai oleh santri kelas lima dan enam KMI, dengan bantuan dari para ustaz dan ustazah. Di akhir acara, ustaz senior yang menjadi juri memberikan evaluasi dan penilaian atas pelaksanaan PSSC tahun ini. Salah satu evaluasi utama adalah waktu persiapan yang sangat singkat, yaitu dua minggu kemudian juga beberapa penampilan yang kurang baik. Meskipun demikian, para panitia dan santri berhasil memaksimalkan performa mereka. Semua juri sepakat memberikan nilai 99 persen untuk PSSC tahun ini, mengingat pencapaian yang baik meski dengan waktu persiapan yang terbatas.

Pewarta: M.Ilham Sirojudin

News and Event / News    Dibaca 35x


Artikel Lainnya


Beri Komentar

  • TENTANG KAMI

    Majalah condong online seputar berita dan artikel tentang kajian/dunia islam, tips & inspiration, family, event, radio online, dll.

  • CONDONG-ONLINE.COM

  • Pengunjung Website