Tiga Santri Condong Juara Karate Tingkat Nasional 2016
Dok. Condong-online/M. Isnaeni, Ranjani dan Razikal Juara 1 Tata beregu Kejuaraan Karate Nasional
CONDONG-ONLINE – Tiga santri SMA Terpadu pondok pesantren Riyadlul ‘Ulum Wadda’wah yakni Ranjani Andrian, Razikal Rahman dan Moch. Isnaeni Muharam berhasil meraih juara 1 untuk kategori Tata Beregu pada Kejuaraan Karate Nasional yang diselenggarakan di Gelanggang Olahraga Pajajaran, Bogor (24/12).
Sebelumnya, mereka bertiga mewakli kota Tasikmalaya pada kejuaraan karate tingkat Provinsi di Gor Sudirman, Garut (2-4/10). Pada waktu itu mereka berhasil meraih juara 1 hingga membawa mereka ke tingkat nasional.
Pada kejuaraan karate tingkat Nasional, terdapat tiga kategori lomba, yakni Tata Beregu, Tata Perorangan dan Komite. Razikal, Ranjani dan Isnaeni mewakili Jawa Barat untuk kategori Tata beregu dan berhasil menjadi juara 1, sedangkan kategori Tata Perorangan berasal dari kota Bandung namun belum berhasil menjadi juara, begitu juga kategori Komite yang diwakili Kabupaten Bandung.
Razikal mengaku, ia dan pembinanya Harris dari perguruan karate kota Tasikmalaya tidak menyangka akan masuk final. Target mereka sebelumnya di tingkat nasional adalah masuk 10 besar, namun kuasa Allah, akhirnya mereka mampu meraih juara 1.
Dengan prestasinya itu, ketiga santri ini pada tahun 2017 akan kembali mengikuti seleksi di Lampung untuk mengikuti kejuaraan karate tingkat pelajar ASEAN.[Lena]
Artikel Lainnya
-
Apel Tahunan PPKA 2021: Mengukuhkan Pendidikan dan Pengajaran, Membina Kader Pemimpin Masa Depan
17/08/2021 | News -
Persiapkan Diri Memanfaatkan Ilmu di Masyarakat, Santri Kelas 6 KMI Latih Diri melalui Kegiatan Tarbiyah Amaliyah
25/02/2022 | News -
Ikuti Kejuaraan Nasional Karateka Di Bandung, Pesantren Condong Menangkan Beberapa Kategori
20/10/2022 | News -
Pesantren Condong Ikut Meriahkan Milangkala Ke- 67 SMAN 1 Kota Tasikmalaya
11/10/2023 | News -
Tingkatkan Kompetensi Guru dalam Digitalisasi Pembelajaran, KMI Gelar In House Training
01/07/2020 | News