Olimpiade Bahasa Arab 2021 : Kembangkan Bahasa Arab, Kembangkan Potensi Umat

Lomba Qiroatul Akhbar OBA 2021 (Dok. Multimedia)

CONDONG-ONLINE.COM, Tasikmalaya Dikenal sebagai pondok pesantren yang unggul dalam sistem penggunaan bahasa asingnya, LAC (Language Advisory Council) selaku penggerak bahasa di Pesantren Condong terus mengembangkan dan memperkenalkan penggunaan bahasa para santri. Salah satunya dengan menggelar kegiatan OBA (Olimpiade Bahasa Arab). Biasanya, kegiatan OBA dilaksanakan tingkat SMP se-Pulau Jawa.

Namun, karena pandemi masih berlangsung hingga saat ini dan membatasi kegiatan tatap muka, maka OBA dilaksanakan se-Pondok Pesantren Condong dengan peserta para santri dari kelas VII hingga kelas XII layaknya OBI (Olimpiade Bahasa Inggris) pada tahun 2020.

Seperti OBI, peserta OBA pun dibagi menjadi tiga tingkatan yaitu ‘Ali, Tsanawi dan Ibtida. Peserta tingkat ‘ali adalah kelas XII Lanjutan, XII Intensif, dan XI Lanjutan, peserta tingkat tsanawi adalah santri kelas XI Intensif, X Lanjutan dan kelas IX, dan peserta tingkat Ibtida adalah santri kelas X Intensif, kelas VIII dan kelas VII. Selain antar tingkatan, ada juga lomba yang dilaksanakan antar rayon yaitu yafitoh (iklan), dan mintoqoh al-ibtikariyah (zona kreativitas bahasa).

Mata lomba Maharotul Lughotul Arobiyah atau ACC (Dok. Multimedia)

Adapun mata lomba di setiap tingkatan yaitu yaitu Sirdul Qissoh (mendongeng), Qiroatul Akhbar (membaca berita), fawazir (LCC), Maharotulughotul Arobiyah (ACC), dan munadzoroh (debat). Mengusung tema “Berkembanya Bahasa Adalah Berkembangnya Umat”, LAC dan CLI (Central Language Improvement) OSPC selaku penyelenggara berharap semangat para santri dalam mengembangkan kemampuan berbahasa Arab sebagai tanda berkembangnya umat Islam di era digital ini.

Sebelum menuju babak final di hari Jumat (9/10), beberapa perlombaan melalui tahap seleksi terlebih dahulu sehingga tersisa 6 peserta di babak final, perlombaan tersebut yaitu sirdul qissoh, qiroatul akhbar, fawazir dan munadzoroh. Sedangkan mata lomba yatfitoh berbentuk video dan mintoqoh al-ibtikariyah merupakan zona kreatifitas para santri antar rayon dengan memasang kosa kata dalam bahasa Arab dan Inggris di beberapa zona yang telah ditentukan.

Babak final ini dilaksanakan di beberapa tempat, mata lomba qiroatul akhbar dilaksanakan di gedung Ibnu Malik 303, fawazir bertempat di gedung Ibnu Malik 304 dan 305, ACC di Labkom Kwait dan gedung Kwait 103, sirdul qissoh di Auditorium Pesantren Condong, dan puncaknya mata lomba munadzoroh di Auditorium Pesantren Condong yang disaksikan oleh seluruh santri. Para santri sangat antusias dan kagum dengan kemampuan berbahasa Arab para peserta munadzoroh yaitu santri kelas XII Bahasa A dan XI MIPA A.

Pembagian hadiah oleh Kabag LAC (Dok. Multimedia)

Berikut data kejuaraan Olimpiade Bahasa Arab 2021:

Tingkat Ibtida

Sirdul Qissoh

  1. Aisha Oktaviani Zahra(VIII D)
  2. Keysha Asy Syauqani (VIII A)
  3. Triana Aida Novayanti (X Bahasa Int)

Maharotul Lughotul Arobiyah

  1. Marsha Fahira (VIII A)
  2. Siti Robiatul Adawiyah (X MIPA C)
  3. Dena Daniah (X IPS B)

Fawazir (LCT)

  1. Kelas X MIPA D
  2. Kelas X MIPA C
  3. Kelas VIII A

Juara Umum: Kelas X Intensif

Tingkat Tsanawi

Sirdul Qissoh

  1. Nida Nurul Fitroh (IX E)
  2. Nazwa Aulia Azzahra (IX A)
  3. Naely Sani (XI MIPA D)

Qiroatul Akhbar

  1. Syifa Fuadiyah (X MIPA A)
  2. Fadla Nur Fadilah (XI MIPA C)
  3. Syifa Nurjannah (IX B)

Maharotul Lughotul Arobiyah

  1. Muna Fatihatul Munawaroh (X Bahasa A)
  2. Azkia Faturrahmi (XI MIPA D)
  3. Zulfa Fithratunnisa (IX B)

Fawazir (LCT)

  1. Kelas X MIPA A
  2. Kelas IX A
  3. Kelas XI IPS B

Juara Umum: Kelas IX

Tingkat ‘Ali

Sirdul Qissoh

  1. Nisa Nurul Mutmainnah (XI MIPA B)
  2. Siti Rahmawati (XII
  3. Elsa Anita (XII MIPA A)

Qiroatul Akhbar

  1. Alya Salma Salsabila (XI MIPA B)
  2. Aisyah Siti Ashyah (XII MIPA C)
  3. Ayu Aulia (XII MIPA D)

Maharotul Lughotul Arobiyah (ACC)

  1. Intan Ratu Masruroh (XII MIPA A)
  2. Fayrisha Allya Putri Frans (XI MIPA A)
  3. Sopi Napillah (XII Bahasa A)

Munadzoroh (Debat)

  1. Kelas XI MIPA A
  2. Kelas XII Bahasa A
  3. Kelas XII MIPA C

Juara Umum: Kelas XI Lanjutan

Lomba Antar Rayon

Yafitoh (Iklan)

  1. Rayon Brubei
  2. Rayon Mesir
  3. Rayon Al-Azhar Lantai 1

Mintoqoh Al-Ibtikariyah (Zona Kreatif)

  1. Rayon Bosnia-Mekkah
  2. Rayon Dubai
  3. Rayon Al-Azhar lantai

"Alhamdulillah dapat ikut serta dalam lomba dan menjadi juara dalam lomba munadzoroh atau debat. selain di kehidupan sehari-hari, dengan adanya kegiatan OBA ini kita bisa meningkatkan kemampuan bahasa, apalagi dalam lomba debat saya sangat tertantang untuk mengasah kemampuan bahasa Arab saya." Ucap Winda Nur Latifah (XI MIPA A) salah satu peserta lomba munadzoroh.[]

News and Event / News    Dibaca 783x


Artikel Lainnya


Beri Komentar

  • TENTANG KAMI

    Majalah condong online seputar berita dan artikel tentang kajian/dunia islam, tips & inspiration, family, event, radio online, dll.

  • CONDONG-ONLINE.COM

  • Pengunjung Website