Tasyakur dan Evaluasi Penilaian Akhir Tahun 2022 (PAT) Pondok Pesantren Riyadlul ‘Ulum Wadda’wah
Bapak pimpinan menyampaikan sambutan dan evaluasi PAT 2022
CONDONG-ONLINE.COM, Tasikmalaya -- pada Kamis (30/06) seiring dengan selesainya masa Penilaian Akhir Tahun (PAT) tahun 2022, Pesantren Condong menggelar acara tasyakur dan evaluasi setelah kegiatan PAT selesai dilaksanakan. Acara ini merupakan bentuk syukur kepada Allah SWT atas tuntasnya runtutan kegiatan PAT, anak-anak juga menggelar kegiatan sujud syukur bersama atas selesainya kegiatan PAT 2022.
Rangkaian kegiatan ujian di Pesantren Condong sangat panjang diawali dengan ujian Syafahi, selama kurang lebih satu minggu. Dalam ujian Syafahi ini anak-anak diharuskan menjawab berbagai pertanyaan secara langsung tatap muka dengan ustaz/ustazah pengujinya.
Para guru dan santri dalam kegiatan tasyakur dan evaluasi PAT 2022
Pesantren Condong menjadikan ujian Syafahi ini sebagai hakikat sebuah ujian, ujian Syafahi menjadi tolok ukur, kemampuan anak selama mengenyam Pendidikan selama satu tahun atau satu semester di Pesantren Condong.
Setelah adanya ujian Syafahi, maka dilanjut dengan ujian tahriri (tulis), selama kurang lebih 13 hari santri melaksanakan ujian tahriri ini, bukan hanya ilmu pengetahuan umum saja yang diujikan pada saat ujian tahriri namun ilmu keagamaan atau dirasah islamiyah juga ikut dijadikan mata ujian.
Dengan berakhirnya PAT tahun ini bukan menjadikan para santri menjadi generasi pemalas, karena seperti pepatah mengatakan “belajar bukan untuk ujian, tapi ujian untuk belajar”, di dalam kegiatan ujian ini semua warga pesantren hakikatnya sedang melaksanak ujian, yaitu ujian kedisiplinan, kemandirian, dan juga ujian keikhlasan.
Santri putra dan putri menyimak sambutan dan evaluasi dari bapak pimpinan Pesantren Condong
“alhamdulillah, kegiatan PAT tahun ini berjalan lancar, diharapkan dari PAT tahun ini semua guru, santri, dan stakeholder pondok, dapat mengambil ibroh dan para santri menjadi generasi cerdas, aamiin” tutur KH Diding Darul Falah dalam sambutannya.
Dalam kegiatan ini evaluasi ditujukan kepada seluruh warga pondok yang berkaitan dengan ujian baik Syafahi maupun tahriri, selama kurang lebih 30 hari ini para santri dibina agar menjadi sosok yang jujur, cerdas dan bertanggung jawabdalam melaksanakan tugas.
Artikel Lainnya
-
Sah! Kontingen Kota Tasikmalaya Dalam Ajang LT IV Jawa Barat Dilepas Oleh KA Kwarcab Pagi Ini
24/05/2023 | News -
Awali Perkuliahan, HMP-BSA Adakan Kuliah Umum Kebahasaan Arab
21/07/2021 | News -
MAHASISWA STIABI SIAPKAN UTS GENAP
02/03/2020 | News -
Akhir Masa Semester Ganjil, Pesantren Condong Melaksanakan Penilaian Akhir Semester 2023
16/11/2023 | News -
Datangkan Ahli Metode Tikrar, LPTQ Pesantren Condong Ingin Mencetak Generasi Qur`ani yang Cinta Al-Qur`an
08/08/2024 | News